Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Karang Taruna Tingkat Unit RW Se-Rawa Bunga Oleh Lurah Ibu Agustinah

Kepengurusan KARANG TARUNA tingkat Unit RW. dari RW. 01 s/d 09 Periode 2109-2022 resmi dilantik.Acara Pelantikan langsung dipimpin oleh Lurah Rawa Bunga, Ibu Agustinah,SKM,MSI., di Aula RPTRA CITRA PERMATA, pada Jum'at malam, 11 Januari 2019 (11/1/19)

Pelaksanaan Pengukuhan dan Pelantikan Pengurus Karang Taruna tingkat Unit RW. dari RW. 01 s/d 09 masa bakti 2019-2022 diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya dan dilanjutkan dengan Lagu Mars Karang Taruna.

Dalam pelaksanaan pengukuhan karang taruna di pandu oleh Ibu Lurah sendiri dalam pengucapan janji pengurus karang taruna dilanjutkan pelantikan dan penyerahan pataka karang taruna untuk masing masing karang taruna tingkat unit RW.

Lurah Rawa Bunga, Ibu Agustinah,SKM,MSI merasa bangga karna selama menduduki jabatan lurah di Rawa Bunga yang sudah menjabat ± 3 tahun 6 bulan yang selama ini tidak pernah ada "katar di tingkat unit"hanya ada namanya saja,namun malam hari ini terbukti bahwa pemuda/pi di wilayah Rawa Bunga ini ternyata ada dan berpotensi .

Pengukuhan & Pembentukan Karang Taruna ini dihadiri oleh Lurah Rawa Bunga sendiri, Bapak SekKel, Ketua LMK,Ketua RW 01 s/d 09, Babinkamtibmas, Babinsa, Tokoh masyarakat, Perwakilan RT/RW & Tokoh Pemuda yang ada diwilayah Rawa Bunga.

Lurah Rawa Bunga,Ibu Agustinah menghimbau Pada pengurus karang taruna tingkat unit RW. yang dilantik, agar bisa menjalankan fungsi masing-masing dengan sebaik-baiknya, dan Karang Taruna adalah organisasi Sosial Kemasyarakatan yang tumbuh dan berkembang atas dasar kesadaran dan tanggung jawab ssosial dan untuk masyarakat terutama generasi muda di wilayah Rawa Bunga terutama dibidang usaha kesejahteraan sosial. Sebagai organisasi sosial para pemuda harus mampu memaksimalkan perannya sebagai simbol kepemudaan yang sosial.

Dan tak lupa Ibu Lurah Rawa Bunga, menyampaikan apresiasi kepada ketua RW. se rawa bunga yang sudah memberikan /contoh dengan baik, sehingga hari ini pelantikan dan pengukuhan dapat terlaksana dengan meriah. akhir kata selamat atas dilantiknya kepengurusan karang taruna tingkat unit RW. semoga dapat menjadi energi baru dalam membangun lingkungan di RW se Rawa Bunga ini.

Setelah selesai acara pengukuhan,sudah saatnya Karang Taruna unit RW. 08 memberikan sajian yang menghibur untuk tamu undangan dan masyarakat dengan menyajikan tarian genring khas Betawi, dan tentunya Lenong Khas anak-anak Karang Taruna Unit RW. 08

Ya... memang, dalam acara pengukuhan ini bersamaan pula dengan diadakannya pentas seni dari karang taruna unit RW. namun kurangnya koordinasi / informasi dari  Karang Taruna tingkat Kelurahan ke unit RW. dan waktu yang mepet/singkat, maka hanya Karang Taruna Unit RW. 08 saja yang dapat menyumbangkan aksi dalam pentas seni ini.

Harapannye mudah mudah kalau diadakan acara pentas seni anak anak katar lagi, masing-masing unit bisa ngirimin perwakilan biar heboh dan rame..yee kan..Aamiinn

beberapa Foto pengukuhan dan  aksi Pentas Seni dari Karang Taruna Unit RW. 08




 



















Share this article :

Post a Comment

 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2018. Seputar RW 08 Kelurahan Rawa Bunga Kecamatan Jatinegara Kota Administrasi Jakarta Timur - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger